Jerawat sendiri merupakan kondisi dimana pori-pori kulit kita tersumbat sehingga menimbulkan kantung nanah yang meradang. Banyak sekali penyebab timbulnya jerawat, salah satunya yakni adanya perubahan hormonal yang merangsang kelenjar minyak. Perlu anda ketahui bahwa saat wajah anda berjerawat sebaiknya jangan di pencet karena tindakan tersebut justru dapat meninggalkan bekas jerawat nantinya. Nah jika anda ingin menghilangkan bekas jerawat, berikut ini saya berikan beberapa cara menghilangkan bekas jerawat yang dapat anda coba.
1. Tomat
Caranya ialah dengan mengusapkan tomat yang telah diiris ke area bekas jerawat, dan cara ini bisa menghilangkan noda yang juga loh.
2. Air lemon
Caranya ialah dengan mengoleskan perasan jeruk lemon ke area luka bekas jerawat dan tunggu beberapa saat sebelum membersihkannya dengan air. Lemon mempunyai kandungan yang dapat mencerahkan kulit dan bisa membuang sel kulit mati.
3. Jus timun
Jus timun ialah toner kulit alami yang dapat memperbaiki tekstur kulit, selain itu timun juga bisa mengurangi radang, membuat kulit halus dan menyembuhkan luka bekas jerawat.
4. Putih telur
Putih telur bisa kita dapatkan dimana saja dan sangat manjur untuk menghilangkan jerawat dan bekasnya. Caranya ialah oleskan putih telur pada jerawat dan tunggu hingga semalaman.
5. Parutan Jagung
Cara menggunakan jagung untuk menghilangkan bekas jerawat yakni dengan memarut jagung yang masih muda kemudian oleskan pada wajah anda, tunggu sekitar 15-20 menit lalu bilas wajah anda sampai bersih. Untuk hasil terbaik anda dapat menerapkan cara ini 2-3 kali dalam seminggu.
6. Kunyit
Kunyit dari dulu hingga sekarang dikenal sebagai bahan kecantikan. Salah satunya ialah untuk mengurangi luka bekas jerawat.
7. Minyak zaitun
Disamping bisa membuat makanan menjadi lezat, minyak zaitun juga dapat menghilangkan bekas jerawat. Oleskan dengan lembut ke wajah anda khususnya di bagian yang terdapat bekas jerawat.
8. Bengkoang
Kandungan air pada bengkoang bisa mengangkat sel-sel kulit mati sehingga dapat memudarkan bekas jerawat pada wajah.
9. Lidah buaya
Lidah buaya ialah penyembuh yang sangat ampuh, termasuk untuk menghilangkan bekas jerawat. Caranya hanya dengan mengoleskan lendir bagian dalam lidah buaya ke kulit wajah dengan teratur.
10. Madu
Madu merupakan pelembab alami. Masker madu juga sudah lama dipercaya dapat membuat kulit ajah menjadi terlihat lebih cerah dan bersinar.
Itulah beberapa cara menghilangkan bekas jerawat menggunakan bahan alami atau tradisional yang diyakini manjur. Dengan menggunakan bahan diatas, maka anda tak usah lagi menggunakan produk obat-obatan yang belum tentu terbukti keampuhannya. Namun sebaiknya terapkan cara diatas secara rutin agar hasilnya maksimal. Semoga info diatas bermanfaat untuk anda semua dan selamat mencoba.
Comments
Post a Comment